Rudi,A.Ma.Pd

Minggu, 14 Februari 2021

Kelas 4 Tema 4 Subtema 2 Pembelajaran 5

Rangkuman Materi Tema 4  Kelas 4 SD

Subtema  2 Pekerjaan di Sekitarku

Pembelajaran 5

 

Paman Udin adalah seorang petani. Ia memiliki ladang yang ditanami dengan berbagai jenis tanaman. Salah satunya adalah jagung. Paman memagari ladang jagungnya menggunakan batang-batang bambu. Jika 1 m² membutuhkan 5 kantong biji jagung, berapa banyak kantong biji jagung yang diperlukan? Untuk menentukan banyaknya kantong biji jagung yang akan ditanam, kamu harus mengetahui luas ladangnya.

Luas ladang paman Udin adalah 20 x 15 = 300 m²
Banyak kantong biji jagung yang diperlukan adalah 300 x 5 = 1.500 kantong.
Keliling ladang paman Udin adalah 2 (20+15) = 2 x 35 = 70 m.
Jika setiap 1 meter dari ukuran sisi memerlukan 8 batang bambu, berapakah banyak bambu yang ia perlukan untuk memagari ladangnya? 70 x 8 = 560 batang

Selesaikan soal latihan berikut.
1. Hitunglah luas dan keliling bangun berikut (nomor 1).



Luas persegi panjang 1 = 8 x 5 = 40 cm²
Luas persegi panjang 2 = (23-8) x (17-8) = 15 x 9 = 135 cm²
Luas persegi panjang 3 = 8 x 5 = 40 cm²
Luas keseluruhan = 40+40+135 = 215 cm²

2. Jika setiap persegi pada gambar 2 panjang sisinya adalah 4 cm. Hitunglah luas dan keliling bangun berikut.
Jumlah persegi = 24
Luas = s x s x 24 = 4 x 4 x 24 = 16 x 24 = 384 cm²
Keliling = 57 sisi x 4 cm = 228 cm.

3. Jika sebuah persegi panjang mempunyai luas 36 cm². Gambarlah 3 kemungkinan bentuknya. Hitunglah keliling dari masing-masing bangun. (Kalian dapat menggambar 3 kemungkinan bentuknya tersebut dalam kertas berpetak).



Luas = 9 x 4 = 36 cm², Keliling = 2(9+4) = 2 x 13 = 26 cm.
Luas = 6 x 6 = 36 cm², Keliling = 2 (6+6) = 2 x 12 = 24 cm
Luas = 12 x 3 = 36 cm², Keliling = 2 (12+3) = 2 x 15 = 30 cm.

4. Sebuah bangun gabungan persegi dan persegi panjang mempunyai keliling 28 cm. Gambarlah 2 kemungkinan bentuknya. Hitunglah luas masing-masing bentuk. (Kalian dapat menggambar bangun gabungan tersebut dalam kertas berpetak).




Amati gambar berikut!
Hasil tangkapan ikan dijual ke pedagang ikan di pelelangan ikan. Dari tempat pelelangan itulah dikirim ke pasar-pasar dan akhirnya dibeli.



1. Jenis kegiatan ekonomi. Jenis kegiatan ekonomi pada gambar di atas adalah perdagangan.

2. Jenis barang yang dijualbelikan (Ikan)

3. Jenis pekerjaan yang terlibat pada kegiatan tersebut, dan (Nelayan, Pedagang Ikan, Pengangkut Barang)

4. Hasil dari setiap pekerjaan.

  • Nelayan menghasilkan ikan (Barang)
  • Pedagang ikan memperoleh untung dari penjualan ikan (jasa)
  • Tukang angkut barang mendapat upah pengangkutan (jasa)
  • Penjual ikan memperoleh keuntungan dari hasil penjualannya (jasa)


Pada pembelajaran sebelumnya kamu telah membuat gambar tentang sikap yang mencerminkan sila ke-2 Pancasila.

0 komentar:

Posting Komentar