Rudi,A.Ma.Pd

Minggu, 28 Februari 2021

Bilangan Pangkat Dua dan Akar Pangkat Dua

Bilangan Pangkat Dua dan Akar Pangkat Dua

Bilangan Pangkat Dua (Kuadrat)

Adalah bilangan yang memiliki angka dua di atas bilangannya.

Contoh:

42, 52, 62 dan bilangan lain yang serupa.

Cara menyelesaikannya adalah cukup dengan mengalikan bilangan yang dipangkatkan dengan bilangan itu sendiri sebanyak pangkatnya.

Contoh soal:

42 = 4 x 4 = 16

62 = 6 x 6 = 36

 

Akar Pangkat Dua (Akar Kuadrat)

Akar kuadrat adalah lawan dari suatu bilangan kuadrat atau bilangan pangkat dua.

Misalnya kita ingin mencari akar dari 36 itu artinya kita harus mencari bilangan berapa yang kalau dikuadratkan menghasilkan 36.

Jadi, hasilnya adalah 6 karena 62 = 6 x 6 = 36.

 

Operasi Matematika yang Terkait dengan Pangkat Dua

Ada empat operasi hitung yang menggunakan kuadrat, yaitu penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian.

Contoh:

Penjumlahan ~> 82 + 22 = 64 + 4 = 68 

Pengurangan ~> 82 - 22 = 64 - 4 = 60

Perkalian ~> 82 x 22 = 64 x 4 = 256

Pembagian ~> 82 : 22 = 64 : 4 = 32

Perlu diingat, saat ada operasi hitung campuran kita harus mendahulukan terlebih dahulu perkalian dan pembagian, ya!

Contoh soal:

32 + 82 : 22 =

9 + 64 : 4 =

9 + 16 = 25

Bisa dilihat di sini, kita harus membagi 82 dengan 22 baru menjumlahkannya dengan 32.

 

Soal

1.  Sebidang tanah berbentuk persegi dengan panjang sisi 17 m. Berapa m² luas
tanah tersebut?

Jawab:

Diketahui: Panjang sisi adalah 17 m

Untuk mengetahui luasnya kita bisa menghitung dengan cara sisi x sisi atau sisi2.

 

Cara menghitung:

Luas Tanah ~> 172 = 17 x 17 = 289

Jadi, luas tanah itu adalah 289 meter persegi (m²).

 

2. Sebuah baki berbentuk persegi luasnya 784 cm². Berapa cm panjang sisi baki
tersebut?

Jawab: 

Diketahui: Luas baki adalah 784 cm².

Untuk mengetahui panjang sisi persegi kita harus mencari akar kuadrat dari 784.

Cara menghitung:

Luas persegi ~> sisi x sisi atau sisiartinya kita harus mencari bilangan yang kalau dipangkatkan menghasilkan 784.

√784 = ?

√784 = 28

Jadi panjang sisi baki adalah 28 cm

 

3. 242 + 18- √676 x √196 = ?

Jawab:

242 + 18- √676 x √196 = 

576 + 324 - 26 x 14

576 + 324 - 364 = 536

0 komentar:

Posting Komentar